Minggu, 28 Juli 2013

Hacker Top Pembobol Mesin ATM Mati Muda

Jack Barnaby
Jack Barnaby.
NEWS
 
Dikabarkan hacker yang terkenal karena mengidentifikasi celah keamanan di mesin ATM telah meninggal dunia pada usianya yang ke 35 tahun. Dia adalah Barnaby Jack. Saat ini, dia adalah direktur IOActive, sebuah perusahaan sekuriti.

Dia ditemukan meninggal di apartemen di San Francisco, hanya beberapa hari sebelum menjadi pembicara di konferensi hacker Black Hat. Namun belum dijelaskan apa penyebab kematian Jack. Pengelola acara Black Hat pun menyatakan duka atas meninggalnya sang hacker berbakat itu.

"Setiap orang akan setuju bahwa kehidupan dan pekerjaan Barnaby legendaris dan tidak tergantikan," kata mereka yang dikutip dari ComputerWorld.

Jack sebelumnya bekerja sebagai periset sekuriti di McAfee dan Juniper. Dia paling dikenal saat mendemonstrasikan pembobolan mesin ATM pada konferensi Black Hat tiga tahun lalu sehingga dapat mengeluarkan uang sesuka hati pembobolnya.

Vendor pembuat ATM pun dibuat kelabakan dan segera menambal celah keamanan tersebut. Jack tergolong sebagai 'hacker putih', yang berarti dia hanya berniat menunjukkan celah keamanan yang ditemukannya dan tidak punya motif kriminal.

Jack belum lama ini juga mendemonstrasikan bagaimana cara mengakali perangkat kesehatan yang dipasang di tubuh manusia secara nirkabel, dan dapat membahayakan pasien.

Para rekan sesama hacker pun berduka atas kematian Jack yang tiba-tiba. Sedangkan perusahaan tempatnya bekerja saat ini, IOActive menyatakan bahwa Jack adalah seorang master hacker dan teman yang baik.

Sumber : InetDetik

Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan isi komentar Anda pada kolom komentar di bawah ini atau dengan kolom komentar Facebook pada bagian atas ini.
Berkomentarlah dengan sehat! Dilarang membuat komentar dengan isi yang mengandung spam, sara, pornografi, politik, iklan, dan diluar norma yang berlaku. Thanks.